Senin, 26 November 2012

0 Sudut-sudut Kota Arga Makmur


Kota Arga Makmur tidak hanya memiliki pemandangan yang menarik bagi pendatang tetapi juga memiliki berbagai sudut kota yang lumayan menarik. Arga Makmur kebanyakan di huni oleh orang eks-transmigran dari Pulau Jawa , kemudian asli penduduk setempat, dan juga ada dari pendatang lainnya di sekitar provinsi tetangga.  Berikut ini beberapa sudut kota Arga Makmur :

1. Masjid Agung




Masjid Agung ini merupakan salah satu masjid terbesar di Arga Makmur khususnya maupun di Kabupaten Bengkulu Utara umumnya. Masjid ini sering digunakan oleh masyarakat dari berbagai kalangan untuk beribadah. Hal yang cukup unik biasanya ketika perayaan Hari raya Idul Fitri maupun Idul adha sering dilakukan sholat berjamaah bersama di sini yang di pelopori oleh Pemda setempat.   


2. Warung Bakso



Salah satu tempat kuliner yang lumayan enak di Kota Arga Makmur ini adalah Bakso Arema. Salah satunya bernama Bakso Arema Cak Brewok. Arti Cak dalam bahasa jawa timuran adalah panggilan buat laki-laki, kalau di Kota Mojokerto biasanya di panggil arek-arek. Lokasi bakso ini terletak di Jalan Sutan Syahrir. Simpang Empat Dwiguna. Bakso Arema Cak Brewok ini berasal dari Kabupaten Malang. Jawa Timur. Indonesia.  Keunggulan dari bakso Cak Brewok ini adalah rasanya yang sangat nikmat dan sedap. Mengapa nikmat ? karena ditaburi bumbu-bumbu khas bakso arema ini yang sangat maknyoss. Kita semua tahu bahwa bakso dari Arema sudah melalang buana di Nusantara.  


3. Simpang Empat Dwi Guna



 Simpang Empat Dwi Guna merupakan salah satu tempat yang cukup padat arus lalu lintas kendaraan bermotor. Lokasinya yang cukup strategis karena sebagai jalur penghubung ke Pasar Purwodadi yang merupakan salah satu pasar terbesar di Kota Arga Makmur. Keunggulannya adalah dimana lokasi strategis yang cukup baik untuk pengembangan bisnis dan roda perputaran uang di Kota Arga Makmur. Dimana di Lokasi ini sekarang sudah banyak dibangun Toko-toko dan Ruko yang menjual berbagai kebutuhan masyarakat sekitar. 

  
4. Tugu Arga Makmur


Tugu Arga Makmur melambangkan kebebasan dan kemenangan dari hasil sebuah perjuangan menjadi Kabupaten baru di Provinsi Bengkulu. Tugu ini juga sebagai sebuah wujud dedikasi yang tinggi dalam mencapai kemandirian dan kemajuan. Tugu ini sering digunakan oleh masyarakat sekitar Kota Arga Makmur sebagai tempat rekreasi, refreshing, dan cocok sebagai tempat olahraga meditasi. Seperti olahraga Pencak Silat dan Meditasi Pernafasan. Tempatnya yang cukup nyaman dan asri serta sunyi senyap menambah kemenarikan dari Tugu Arga Makmur ini.


5. Lapangan 45 Arga Makmur

 Lapangan 45 ini terletak di tengah-tengah kota tepatnya di jalan jalur dua Arga Makmur. Lapangan ini merupakan salah satu lapangan terbesar yang ada di Arga Makmur. Lapangan ini sering digunakan dalam pertandingan-pertandingan sepakbola baik turnamen antar klub sepakbola lokal maupun turnamen antar instansi -instansi pemerintah daerah di Kota Arga Makmur. Tidak hanya untuk tempat turnamen lapangan ini sering juga digunakan untuk acara-acara seremonial tahunan seperti HUT RI, HUT Arga Makmur, maupun hingga acara pekan olahraga antar pelajar daerah. 
Lapangan 45 ini terdiri dari permukaan rumput, tribun penonton berkapasitas sekitar 300-500 orang, tidak ada lampu penerangan, tidak ada Papan Skor digital, dan tidak ada Sentelban, serta dikelilingi oleh pagar tembok.


5. Rumah Adat Bengkulu Utara

 

Rumah adat Bengkulu Utara ini berjenis Rumah Panggung yang dinamakan Bubungan Lima. Bubungan Lima ini merupakan Rumah asli Suku Rejang.    

Cukup Sekian yang dapat saya jelaskan, semoga bermanfaat bagi kita semua....

0 Tempoyak,, Kuliner Khas Kota Arga Makmur


 

Kuliner di setiap daerah pastinya berbeda-beda. Masing-masing daerah memiliki citarasa dan keunikan kuliner tersendiri bahkan ada yang tiada duanya dengan daerah lain. Begitupun kuliner yang terdapat di Kota Arga Makmur yang terdapat kuliner yang cukup unik salah satu diantaranya adalah Tempoyak Durian.  

Tempoyak Durian ini sangat cocok sebagai hidangan lauk pauk saat sarapan dengan Nasi. Pada saat itulah tempoyak sangat nikmat disantap. Tempoyak ini memang makanan musiman disaat sedang musim Duren. Biasanya masyarakat di kota Arga Makmur menjadikan menu favorit saat sarapan dengan nasi. Keunikan dari tempoyak ini adalah bahan pembuatnya dicampur dengan ikan lele ataupun ikan nila menjadikan rasanya tambah nikmat. Bedanya kalau tempoyak di daerah lain di Luar Kota Arga Makmur biasanya menggunakan Ikan Laut.      

Sehingga membuat banyak wisatawan dari luar kota Arga Makmur penasaran akan nikmatnya Tempoyak Durian dan mencoba mencicipi kuliner ini, bahkan tak sedikit diantaranya mencoba resep kuliner ini untuk mereka terapkan didaerah asal mereka. Memang terbukti diseluruh negeri nusantara ini sudah terkenal akan kekayaan kulinernya dan kekayaan alamnya. Tinggal bagaimana kita bersikap arif dan bijaksana dalam  memanfaatkan dan mengoptimalkan peluang tersebut untuk mencapai kesejahteraan dan kemakmuran negeri nusantara ini. 








0 Analisis Swot Kota Arga Makmur



Kota Arga Makmur merupakan sebuah Kecamatan sekaligus ibukota dari Kabupaten Bengkulu Utara. Bengkulu. Kota ini sebagai basis pemerintahan dan basis perekonomian Kabupaten Bengkulu utara. Bengkulu.
Luas Kecamatan Arga Makmur adalah 48,54 Km2 yang terdiri dari 24 Desa dan 3 (tiga) kelurahan, terletak antara 1010 32’ BT dan 2o15 LS. Kondisi geografisnya sebagian besar merupakan dataran tinggi dengan ketinggian 541 m dpl dan topografinya berbukit - bukit, suhu udara 24 - 28oC. Dengan udaranya sejuk, juga merupakan kota yang tenang dengan tingkat kejahatan terendah dibandingkan kota-kota di provinsi Bengkulu. 
Analisis Swot merupakan metode perencanaan strategis yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan (strengths), kelemahan (weaknesses), peluang (opportunities), dan ancaman (threats) dalam suatu proyek atau suatu spekulasi bisnis.

Mengapa analisis swot perlu diterapkan dalam Pembangunan Kota Arga Makmur ? karena, dengan adanya analisis swot kita dapat mengetahuin dengan jelas bagaimana ukuran kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman dalam proses pembangunan yang ada di Kota Arga Makmur.
  
Untuk analisis swot yang dapat kita bahas adalah sebagai berikut :

1. Kekuatan (Strengths)

  • Kota Arga Makmur memiliki suhu udara yang sejuk sehingga sering disebut kota yang tenang. 
  • Kota Arga Makmur memiliki potensi besar dalam pengembangan sektor perkebunan, Pertanian, dan Perikanan serta Perdagangan baik berskala besar maupun skala rakyat.
  • Kota Arga Makmur memiliki banyak tempat-tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi.
  • Kota Arga Makmur dengan suasana yang kondusif sehingga tingkat kejahatan terendah dibandingkan kota-kota di Provinsi Bengkulu.
  • Kota Arga Makmur terkenal dengan kebersihan lingkungan kotanya, sehingga sering mendapatkan penghargaan Piala Adipura dari Pemerintah Pusat.

2. Kelemahan (Weakness)

  • Kota Arga Makmur belum memiliki infrastruktur vital yang baik dan memadai seperti jalan raya , jaringan Telepon dan Internet,  fasilitas angkutan umum, fasilitas taman bermain ataupun alun-alun, dan fasilitas kesehatan yang memadai, dsb.
  • Potensi di sektor Perkebunan, Pertanian, dan Perikanan  serta Perdagangan belum di garap dengan optimal dan efisien guna mencapai kesejahteraan dan kemakmuran seluruh lapisan masyarakat di Kota Arga Makmur.
  • Kualitas Sumber Daya Manusia dan Sumber Daya Modal yang masih belum merata.

3. Peluang (Opportunities)

  • Kota Arga Makmur diperkirakan memiliki potensi besar cadangan baru tambang emas  dan batubara diseputaran aliran Sungai Nokan dan di lokasi-lokasi lain.
  • Kota Arga Makmur cocok sebagai Kota Transit  dimasa yang akan datang karena letaknya cukup strategis dilewati oleh jalur Lintas Barat Sumatera.
  • Kota Arga Makmur juga cocok sebagai kota wisata dimasa yang akan datang. Karena, memiliki banyak sekali tempat wisata yang menarik dan unik baik dari segi pemandangannya maupun unsur alamiahnya. 
  • Kota Arga Makmur cocok menjadi Kota Pendidikan di Provinsi Bengkulu karena memiliki suhu udara yang sejuk dan iklim yang kondusif.
  • Memperbaiki infrastruktur agar dapat memadai bagi kebutuhan masyarakat.

4. Ancaman (Threats)

  • Kota Arga Makmur sering sekali dibayangi bencana alam yang cukup besar, seperti Gempa Bumi yang terjadi pada tahun 2007 lalu dengan berkekuatan sekitar 7,5 SR. 
  • Kota Arga Makmur bila tidak segera memperbaiki infrastruktur yang rusak dapat mengakibatkan meningkatnya citra buruk dimata kabupaten tetangga. Sehingga dapat tertinggal dengan kabupaten tetangga.
  • Terobosan pembangunan Kabupaten Tetangga yang lebih baik dan efisien serta lebih maju.  

Dari beberapa model analisis swot dapat kita ketahui bahwa dalam melaksanakan pembangunan didaerah maka kita juga perlu melakukan analisa yang tepat dan efisien.

Cukup sekian yang dapat saya jelaskan, bila ada kekurangan dan kekeliruan dari yang saya sampaikan tersebut, silahkan anda perbaiki sendiri sesuai argument anda. Semoga dapat bermanfaat baik bagi penulis maupun pembaca semua..

Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih,,...,.,.

0 Wisata Air Bendungan Air Lais Arga Makmur






Wisata Bendungan Air Lais ini terletak di Kecamatan Padang Jaya. Kabupaten Bengkulu Utara. Bendungan  Air Lais ini dari Kota Arga Makmur berjarak sekitar 20 KM. Anda dapat menempuhnya dengan kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat dengan jarak tempuh sekitar 30 menit. Kita akan menyusuri jalan yang beraneka ragam mulai dari yang mulus hingga jalan berlubang. Setelah sampai di sana kita akan menikmati pemandangan alam yang indah di sisi timur maupun utara bendungan tersebut. 

Bendungan Air Lais ini di bangun dan diresmikan pada tanggal 6 September 1982 oleh Wapres pada masa itu adalah Bpk. Adam Malik. Dengan Luas Area 6000 Ha. Tujuan pembangunan bendungan ini adalah untuk mengairi air ke irigasi persawahan dan membantu memperlancar pasokan air pada irigasi sawah maupun kolam untuk masyarakat sekitar. 


 Di areal bendungan Air Lais ini sangat cocok untuk tempat rekreasi individu maupun bersama keluarga selain itu cocok juga untuk kegiatan pramuka maupun hacking dan sebagainya kegiatan pecinta alam. Hal ini dikarenakan tempatnya masih asri, alami dan sejuk.  



Dibalik semua keindahan Bendungan ini,akan tetapi tidak dibarengi dengan upaya serius dari pemerintah setempat maupun masyarakat untuk lebih menggarap potensi yang ada agar lebih maksimal.




Berikut jepretan galeri foto-fotonya :



0 Pasar Induk Purwodadi Arga Makmur




Pasar Purwodadi di Kota Arga Makmur adalah salah satu pasar induk yang ada di kota Arga Makmur. Pasar ini bersifat akhir pekan (hari pasaran 1 minggu sekali). Pasar ini menjadi tempat berbelanja baik bagi masyarakat kota Arga Makmur  dan sekitarnya sendiri maupun masyarakat yang ada di Kabupaten Lebong dalam memenuhi kebutuhannya. Pasar ini menjual berbagai kebutuhan pokok maupun sandang masyarakat. Sama seperti di Pasar induk di kabupaten lain, pasar ini juga tersedia los penjual ikan segar, daging segar, dan masih banyak lagi kebutuhan lainnya bagi masyarakat. 

Sama seperti pasar induk di kabupaten lain, tentunya pasar ini memiliki segudang permasalahan kompleks yang hingga sekarang cukup kewalahan bagi Pemda setempat dan masyarakat dalam mengatasinya. Permasalahan yang sering muncul adalah masih semerawutnya tata kelola parkir kendaraan bermotor, Becak motor (lebih dikenal ROBEMA), semerawutnya los-los penjual ikan dan daging segar serta penjual sayur-mayur yang masih terkesan amburadul dan kurang tertata dengan rapi dan indah. Kemudian masalah akses jalan  penghubung menuju los-los penjual dan toko-toko di pasar tersebut yang sering berdebu dan bila di musim hujan maka akan becek. Selanjutnya permasalahannya adalah masih seringnya harga-harga jual barang yang terkadang tidak sesuai dengan HET (Harga Eceran Tertinggi) dan masih seringnnya pasokan barang selalu dalam keadaan kosong atau tidak ada persediaan yang mencukupi. Masalah selanjutnya adalah masih sering terjadinya kegiatan Pungli (Pungutan Liar) yang hingga sekarang masih belum teratasi dengan baik.

Masalah selanjutnya adalah masalah pembagian los-los toko baru. Yang akhir-akhir ini ramai diperbincangkan oleh masyarakat baik penghuni toko lama maupun masyarakat lainnya. Seharusnya pembagian los-los toko itu lebih jelas dengan menggunakan sistem sewa dan berjangka beberapa waktu atau dengan menggunakan sistem lain yang lebih jelas dan efektif. Hal itu semua harus dijelaskan kepada penghuni toko lama maupun yang baru agar permasalahan tidak semakin membuntu. 
       
Semoga dengan berbagai permasalah kompleks diatas dapat kita pelajari dan perbaiki agar pasar Purwodadi menjadi pasar yang lebih nyaman, bersih, rapi, indah dan aman bagi pembeli, penjual dan bagi semua pengelola pasar. 


0 Trik Membuat Shortcut Hibernate Pada Windows 7

Hibernate adalah salah satu fitur dalam windows yang cukup menarik.. Dengan membuat shourtcut Hibernate maka anda tidak akan memulai booting windows dari awal lagi tetapi langsung dari aplikasi yang anda buka sebelumnya. 

Untuk mengaktifkan hibernate bisa dari menu Turn Off Computer, tekan tombol Shift dan klik pada menu Hibernate.

langkah-langkah membuat Hibernate :

1. Silahkan Klik kanan pada dekstop PC anda.
2. Kemudian Pilih New - Shourtcut..
3. Lalu ketikkan kode %windir%\system32\rundll32.exe PowrProf.dll, SetSuspendState 
     pada Create Shourct


4. Setelah itu Klik tombol Next.
5. Beri nama pada tombol tersebut, misal Hibernate.
6. Klik Finish.. 

Selamat mencoba, semoga berhasil.....
     

0 Windows 8 Dengan Keunggulannya


Windows 8 adalah merupakan kelanjutan dari sistem operasi windows versi sebelumnya, seperti windows XP dan Windows 7. Digunakan untuk komputer pribadi, termasuk rumah dan bisnis juga perkantoran, Laptop, Tablet PC, Notebook,Smartphone, PC server, dan PC Center Media. Sistem operasi ini menggunakan mikroprosesor ARM. Antarmuka penggunanya diubah agar mampu digunakan pada peralatan layar sentuh selain mouse dan keyboard. 

Windows 8 ini secara resmi diluncurkan pada tanggal 26 Oktober 2012, bersamaan dengan peluncuran Komputer Windows 8. 



Perbedaan dengan windows 7

Didalam fitur windows 8 menghilangkan "Mode Windows Xp" dan juga "Windows DVD Maker"

Untuk melihat perbedaan antara Windows 7 dan Windows 8 dari segi fitur, silakan simak tabel di bawah ini.  


perbedaan-win7-win8
 (sumber :gambar: Into Windows)

Persyaratan Perangkat Keras Windows 8

Anda tidak perlu meng-upgrade dan mengganti PC Windows 8 tidak memerlukan perangkat keras khusus dalam hal memori, ruang disk, CPU dari Windows 7.

Berikut adalah persyaratan hardware minimum untuk Windows 7, hanya untuk sekedar ide :
  • 1 gigahertz (GHz) atau lebih cepat 32-bit (x86) atau 64-bit (x64) processor
  • 1 gigabyte (GB) RAM (32-bit) atau 2 GB RAM (64-bit)
  • 16 GB tersedia ruang hard disk (32-bit) atau 20 GB (64-bit)
  • Perangkat grafis DirectX 9 dengan WDDM driver 1.0 atau lebih tinggi. 

Kelebihan dan Kekurangan Windows 8 antara lain :

Kelebihannya :
1.Dioptimalisasi untuk layar sentuh
Windows 8, interfacenya yang dijuluki sebagai Metro benar-benar dioptimalkan untuk sentuhan dengan wujud ala interface Windows Phone.

2. Mendukung chip ARM
Windows 8 mendukung perangkat yang memakai infrastruktur chip ARM. Hal ini diharapkan memperluas jangkauan Windows 8 di arena tablet, mengingat kebanyakan tablet yang beredar saat ini memakai chip ARM.

3. Waktu boot yang singkat
Boot Windows 8 dalam demonya hanya berlangsung dalam 8 detik. Sebuah waktu yang jauh lebih singkat dibanding booting di Windows versi sebelumnya.

4. Windows 8 tidak membutuhkan upgrade PC
Microsoft menyatakan komputer yang bisa menjalankan Windows 7 dapat pula menjalankan Windows 8 sehingga user tak perlu upgrade PC. Menurut Microsoft, prosesor Intel Atom dan RAM 1 GB sudah cukup untuk menjalankan OS ini

5. Toko aplikasi Windows Store
Windows 8 akan memiliki toko aplikasi sendiri yang dinamakan Windows Store. Windows Store menyediakan berbagai aplikasi yang dioptimalkan untuk Windows 8.

6. Mendukung NFC (Near Field Communications)
Windows 8 akan mendukung NFC, sebuah teknologi yang kegunaanya antara lain untuk transaksi keuangan digital. Tablet yang memakai Windows 8 pun kemungkinan besar akan otomatis menyertakan fitur ini.

Kekurangannya :

1. Tumpang tindih Metro UI dan Aero UI.
Developer menemukan adanya pergantian secara terus-menerus yang terjadi antara tile-based Metro UI dan glassy Aero UI. Hal tersebut dinilai tidak masuk akal dan sangat membingungkan. Berpindah dari aplikasi Metro dan aplikasi desktop sangat sulit dilakukan.

2. Tidak ada opsi untuk mengubah tiles menjadi icons.
Ukuran tiles terkecil, tampilannya masih terlalu besar. Saat nantinya kita menginstall banyak aplikasi maka screen Metro akan terlihat semrawut.

3. Sulit berpindah antar screen.
Tidak adanya fungsi Alt-Tab seperti saat bekerja dengan desktop dan keyboard untuk berganti dari satu app ke app yang lain mungkin merupakan hal yang sangat sulit. Sebagai gantinya, di Windows 8 Metro UI kita tidak bisa menggunakan pointer atau finder untuk meletakkan screen di sisi kiri dan melakukan drag.

4. Metro multitasking.
Jika sobat menggunakan aplikasi Metro (untuk tablet) di Windows 8, screen akan menampilkan dua aplikasi secara berjajar. Untuk pemula hal itu tidak akan menjadi masalah besar. Namun bagi advanced user, kemampuan Metro dengan multitasking hanya untuk dua aplikasi merupakan kelemahan yang fatal.

5. Metro.
Metro memang bisa bekerja baik di tablet tapi UI tersebut sangat tidak kompatibel jika digunakan pada desktop. Sulit dilakukan untuk sobat yang menggunakan Notebook. Sehingga secara default Windows 8 tidak mungkin bisa melakukan booting ke Metro UI. Dengan kata lain Microsoft perlu memberikan kill-switch untuk mematikan Metro UI.

6. konten Flash di Tablet PC.
Ternyata Microsoft memang sengaja membuat Windows 8 ini tidak bisa mendukung konten Flash di Tablet PC. Alasan Microsoft melakukan hal ini adalah untuk menghemat baterai Tablet. 

Sekian, yang dapat saya sampaikan semoga bermanfaat ... selamat mencoba !!


Sabtu, 24 November 2012

0 Pesawat Angkut Sedang C-295 Indonesia

Dua unit pesawat angkut C295 akhirnya datang di Bandara Halim Perdana Kusuma beberapa minggu lalu. Pesawat ini sebagai pengganti F-27 yang sudah digrounded. Pesawat ini pun kini sedang dipersiapkan masuk ke Skuadron baru.  Rencananya pesawat ini akan dibuat juga di Indonesia melalui PT DI berkat kerjasama dengan pihak Airbus Military Spanyol.

Gambaran Umum

Pesawat C295 ini merupakan pengembangan dari CN235 yang terdahulu. kelebihan C295 dibandingkan pendahulunya terletak pada daya angkut yang lebih besar. selain itu mesin yang digunakan lebih modern yaitu dua mesin modern Turboprop Pratt dan Whiteney buatan kanada masing-masing berkekuatan 2.645 tenaga kuda.

Spesifikasi C295

Kru                                    : 2 awak
Kapasitas Kabin                : 71 orang
Daya angkut                      : 9.250 kg
Panjang                             : 24,50 m
Tinggi                                :   8,60 m   
Panjang Sayap                  : 25,81 m
Kecepatan Maksimum       : 576 km/jam
Jarak jelajah                      : 4.300 km
Ketinggian Terbang           : 7.620 m 
dll.   

Pengguna C295 (Operator)
  • Indonesia (9 Unit) baru tiba 2 unit dan direncanakan tiba lagi hingga akhir tahun 2014.
  • Polandia
  • UEA (Uni Emirate Arab)
  • Brazil
  • Swiss
  • Jordania
  • Aljazair
  • Finlandia
  • Venezuela
  • Chile 
  • Kolombia
  • Kazakhtan
  • dll.
Beberapa kelebihan dari C295 dibandingkan C235, antara lain :
1. Kapasitas angkut lebih besar. yaitu sebesar 9.250 kg atau bisa mengangkut 71 personel militer.
2.  Menggunakan dua mesin modern Turboprop Pratt dan Whiteney.
3.  Menggunakan full glass cockpit dan sistem avionik digital.
4.  Perangkat Flight Management system
5.  Radar Altimeter dan sistem peringatan terbang rendah.
6. Dilengkapi penghindar pesawat dari tabrakan misal tabrak gunung. yaitu TCAS (Terrain Collision Aviodance System) dan TACAN (Tactical Air Navigation), dan sistem komunikasi lainnya.



0 Vector Blue Template

Vector Blue Template adalah template yang masih sederhana tetapi memiliki tampilan yang menarik dan dinamis pun juga dapat support dengan berbagai blog yang kita gunakan sekarang.

Berikut ini screenshoot nya :

Bila ingin mendownload nya silahkan klik Disini

selamat mencoba semoga berhasil .... 

0 Tank Buatan PT Pindad Indonesia

Angkatan darat merupakan salah satu tulang punggung kekuatan pertahanan Indonesia selain kekuatan udara maupun laut. Untuk itulah dibutuhkan sebuah alutsista yang tangguh dan canggih salah satunya adalah Tank. Tank yang dioperasionalkan oleh TNI AD maupun TNI AL yang selama ini menggunakan produk-produk dari negeri barat maupun dari Rusia. Sudah sepantasnya Indonesia memiliki sendiri industri angkatan darat yang tangguh agar dapat menghasilkan produk-produk militer angkatan darat yang mutakhir dan canggih, termasuk produk tank dengan berbagai tipe secara mandiri. Beberapa tank yang kini sedang dirancang oleh PT Pindad berkat kerjasama dengan negara lain, antara lain :


Tank Medium Buatan Pindad


Pembuatan ini direncanakan oleh PT Pindad dengan menjajaki Perusahaan FNSS Defences System  Turki salah satu perusahaan pertahanan Turki.

Tank medium Pindad memiliki tenaga lebih kecil daripada Leopard. Tank Pindad berkekuatan 500 tenaga kuda, sedangkan Leopard buatan jerman berkekuatan 1.500 tenaga kuda.Ukuran tank medium buatan Pindad yang lebih kecil dibanding Leopard membuatnya lebih lincah dan taktis dalam melakukan manuver dan pergerakan. Prototipe tank sudah jadi dan sudah jalan pada bulan Januari 2012 tinggal menunggu keputusan pemerintah untuk memproduksinya. 

Tank tersebut dinilai sangat sesuai kebutuhan TNI AD dan juga memenuhi kriteria alutsista yang dibutuhkan oleh militer.



Jumat, 23 November 2012

1 Roket-Roket Militer Buatan Indonesia

Dunia kemiliteran dan dunia ekonomi kini sedang berkembang pesat di seluruh dunia. Maka dari itu untuk membangun sebuah kekuatan pertahanan kedaulatan dan keamanan negara dibutuhkan kestabilan politik dan ekonomi yang baik di setiap negara manapun termasuk Indonesia.

Indonesia yang terdiri dari belasan ribu pulau terpencar membutuhkan sistem pertahanan yang kuat dan strategis, agar pulau-pulau itu tidak lepas ke tangan negara lain. Setelah dikaji secara mendalam, disimpulkanlah bahwa roket merupakan senjata yang tepat untuk menjaga setiap tapal batas negara Indonesia.

Teknologi roket dan teknologi alutsista lainnya sangat dibutuhkan secara cepat oleh Indonesia kedepannya, mengingat ancaman dari dalam maupun luar negeri sewaktu-waktu bisa saja terjadi. Apalagi adanya ancaman dari negara tetangga maupun dari gejolak ekspansi China di Laut Cina Selatan.  

Untuk itulah maka Indonesia kini sedang menyiapkan strategi dalam melengkapi armada alutsista untuk menjaga kedaulatan negara. Beberapa alutsista buatan Indonesia yang cukup untuk melengkapi dan memang sangat dibutuhkan bagi Kemenhan dan TNI, antara lain :

1 . Roket R-HAN 122

Roket R-Han 122 adalah roket hasil karya anak bangsa yang merupakan hasil kerjasama ini diwujudkan melalui penelitian yang dilakukan berbagai institusi diantaranya PT.Pindad, PT Dirgantara Indonesia, PT. Dahana yang didukung penuh oleh Kementerian Riset dan Teknologi.  


Roket R-Han 122 merupakan pengembangan dari roket LAPAN RX 1210. Dibandingkan  roket generasi lama, R-Han 122 mengalami pengembangan desain dan material. Jika RX 1210 menggunakan baja, roket R-Han menggunakan aluminium dan karbon, sehingga dua kali lebih ringan dan sekaligus tahan panas. Roket ini memiliki daya jangkau 11–15 km. R-HAN 122 merupakan derivasi dari perkembangan roket sebelumnya yang berkaliber 122 mm dengan kecepatan maksimum 1,8 mach.
Roket ini bertujuan untuk menjaga kedaulatan negara.

2. Roket RX 240 



    Roket ini merupakan roket pengembangan dari roket RX 150 dan sebelumnya. Ini merupakan hasil pengembangan dari Dephan LAPAN. Berikut rincian roket ini :

Tim Riset & Pengembang : Departemen Pertahanan dan LAPAN
Jenis Roket : ground to ground or air to ground
Jangkauan : 389 kilometer
Panjang total : 9,5 meter
Berat : 500 kilogram
Hulu ledak : Kaliber 70-122 milimeter
Ide Pembuatan : Tahun 2005
Anggaran : Rp 2,5 miliar
Bahan Bakar : Hydroxy terminated poly butadiene dan ammonium perchlorate.
Tipe : Balistik
Konfigurasi : Empat tingkat (tiga RX–420, satu RX- 320, dan sepasang booster) 

3. Roket RX 420




Roket RX 420 ini sudah diluncurkan dan membuat negara tetangga sedikit menjadi buah bibir seperti Malaysia, Australia dan Singapura.  Roket ini dapat mencapai daya jelajah sekitar 100 KM bahkan bila bahannya lebih ringan bisa mencapai 190 KM. Roket ini merupakan asli karya putra-putri bangsa Indonesia. 

Pembuatan roket itu memakan waktu tiga bulan dengan spesifikasi berdiameter 420 mm, berat luncur 1.000 kilogram, panjang roket 6.200 mm, jenis propelan solid-komposit, waktu bakar 13 detik, dan waktu terbang 205 detik. Muatan kepala roket berupa diagnostik, GPS, altitudemeter, gyro, 3-axis accelerometer, processor, dan baterai.

Keunggulan RX-420, yakni propelan yang digunakan memberi daya dorong lebih besar sehingga kecepatannya empat kali lebih dari kecepatan suara. Hal itu juga berdampak pada daya jelajahnya yang mencapai seratus kilometer dengan prediksi ketinggian 53 kilometer.

Pada tahun 2015 mendatang, seluruh uji coba peluncuran roket selesai. Roket siap mengantarkan satelit yang diberi nama Nano Satellite dengan ketinggian 300 kilometer dan kecepatan 7,8 kilometer per detik. Dengan hal demikian diharapkan bangsa Indonesia  bisa mandiri dalam pengembangan teknologi roket kedepannya.






Rabu, 14 November 2012

2 Kota Arga Makmur ( City Of Arga Makmur )




Gambaran Umum

Kota Arga Makmur yang memiliki slogan TERPADU atau Tertib,Pantas,Aman,Damai, Utuh.Merupakan sebuah kecamatan dan sekaligus pusat pemerintahan,ekonomi dan bisnis, pendidikan di Kabupaten Bengkulu Utara. Bengkulu. Kota Arga Makmur sebagaian besar adalah daerah Eks Transmigrasi antara tahun 1965 sampai Tahun 1975 yang kini mengalami perkembangan cukup pesat. Kota Arga Makmur memiliki luas wilayah sekitar 48,5 Km yang terdiri atas 24 desa dan tiga kelurahan. Kondisi geografisnya sebagian besar adalah dataran tinggi dengan ketinggian sekitar 540 dpl dan memiliki topografi berbukit-bukit, dengan suhu udara antara 24-28 derajat celcius.  

Mata Pencaharian Penduduk

Mata pencaharian penduduk di Kota Arga Makmur sebagaian besar adalah di sektor Pertanian dan Perkebunan yaitu sebagai Petani. Selain itu juga sebagai PNS, dan Pedagang. 

Pusat Bisnis dan Ekonomi


Di Kota Arga Makmur memiliki sebuah Pasar Tradisional terbesar yaitu bernama Pasar Purwodadi . Pasar ini buka seminggu 3 kali yaitu hari Rabu, Jum'at dan Minggu saja. Pasar ini selain menyediakan kebutuhan konsumsi bagi masyarakat Arga Makmur dan kecamatan sekitarnya juga menjadi tujuan masyarakat Kabupaten Lebong dalam menyediakan kebutuhannya.

Suku dan Etnis 

Sebagaian besar penduduk di Arga Makmur adalah  Suku Jawa 35%, Rejang 30%, Minang 15% dan sisanya Bali, Sunda, Pekal, Batak, Dayak dan lain-lain. Etnis bangsa yang mendiami di kota ini adalah Etnis Tionghoa.

Pendidikan 

Kota Arga Makmur merupakan wilayah yang sejuk udaranya, kondusif, aman dan tenang serta tingkat kejahatan yang rendah bila di bandingkan kota-kota di provinsi Bengkulu. Hal itu tentunya cukup ideal untuk dijadikan sebagai kota pendidikan. Di Arga Makmur terdapat Sekolah PAUD sebanyak 19, SD sebanyak 31, SMP, SMA, SMEA, SMK, dan Sekolah Model serta 2 Perguruan Tinggi. 
Perguruan tinggi yang terkenal adalah Universitas Ratu Samban (UNRAS) dan Universitas Hazairin (UNIHAZ).


Transportasi 

Jalan Raya

Arga Makmur dapat ditempuh melalui 3 jalur darat yaitu melalui Bengkulu-Kerkap-Lubuk Durian-Arga Makmur, Lewat jalur Tengah : Bengkulu - Kerkap- Tanjung Agung- Arga Makmur, dan lewat Jalur Lintas Barat Sumatera : Bengkulu-Lais-Arga Makmur. Untuk kualitas jalan sebagian besar cukup baik dan masih banyak terdapat titik-titik rawan longsor dan kerusakan jalan.

Angkutan Dalam Kota dan Luar Kota  

Angkutan Dalam Kota yang ada adalah Angdes (Angkutan Pedesaan) dan Becak Motor (Bemot) atau lebih dikenal ROBEMA. Untuk Angdes jurusan trayek nya adalah Arga Makmur- Lais dan Arga Makmur - Lubuk Durian dan sebaliknya. Untuk Ongkos bervariasi tergantung jarak tempuh biasanya sekitar 2000- 5000 sekali berangkat. 
Untuk Angkutan Umum Luar Kota adalah menggunakan kendaraan Minibus seperti Suzuki Futura Carry 1.5 dan sekelasnya. Kemudian kini sudah banyak menjamur kendaraan angkutan travel yang lebih nyaman, full Ac, lebih efisien dan lebih cepat. 



Rencana Pembangunan dan Pengembangan Alun-Alun Kota



Kota Arga Makmur dalam beberapa tahun lagi akan segera memiliki alun-alun kota. Lokasinya masih tetap berada di Lapangan 45 Arga Makmur . Jadi Lap. 45 tersebut akan dipugar menjadi sebuah alun-alun kota. Tujuan pembangunan alun-alun tidak hanya sebagai mempercantik kota tetapi juga sarana hiburan bagi warga Arga Makmur dan sekitarnya juga bisa sebagai landmark khas kota Arga Makmur.


 

Arma Niaga Copyright © 2012- |- Template created by Armaniaga Store - |- Powered by Arma FC